Rabu, 03 April 2013

Esthon- Paul vs Frenly Fait Putaran Kedua

Kupang-TO. Pasangan calon Gubernur dan wakil Gubernur NTTFrans Lebu Raya- Beny Litelnony (Paket Frenly)  dan pasangan calon Esthon Foenay- Paul Tallo yang (Paket Esthon-Paul) akan bersaing di putaran kedua Pilkada  Gubernur NTT periode 2013-2018.

Gabrial Beri Bina yang menjabat sebagai Sekretaris DPD Partai Gerinda   dalam   keterangan Pers  Jumat (22/3)  menjelaskan  Pilkada Gubernur NTT akan berlangsung dua putaran, antara Frenly dan Esthon- Paul.

Dibeberkan berdasarkan hasil presentasi suara center Esthon- Paul bersumber dari  formulir C1 KWK KPUD  dari  21 kabupaten/kota se- NTT jumlah DPT  3.027.283 dan jumlah suara yang masuk 2. 257.401 (75,29 %).
                                                                                                       
Pasangan  calon Esthon- Paul  memperoleh 512.321  (22,70 %),  Ibrahim Agustinus Medah- Melki Laka Lena 504.888 suara (22,37 %),  Kristian Rotok- Paul Liyanto 329.914 (14,61 %). Sedangkan untuk pasangan calon Frans Lebu Raya- Beny Litelnony merebut  669.440 suara (29,66 5) dan Beny Kabur Harman- Welem Nope  240.828 suara  (10,67 %)  “Dengan hasil ini maka dipastikan Frenly dan Esthon- Paul akan bertarung di putaran kedua,” kata Gabrial.

Saat disinggung berapa sisa  kantong  suara Esthon –Paul   yang belum masuk?   Gabrial mengaku masih tersisa sekitar 20 ribu yang belum masuk ke center Esthon- Paul, namun diyakini tidak akan merubah hasil yang ada, karena suara sisa itu juga tidak mencapai 1 persen. “margin eror hasil ini 0,01 persen, jadi pilkada dua putaran,” katanya

Ia menambahkan perhitungan KPU dan center Esthon- Paul tidak akan berbeda jauh tinggal menunggu keputusan KPU pada 27 Maret 2013. “Kami tidak mau berspekulasi, tapi hasilnya nanti kita lihat saja  tidak akan beda jauh,” tegasnya.  by ; delon

0 komentar:

Posting Komentar